Tips / Artikel - 19 April 2022

Wajib Tahu! Hal-Hal yang Menyebabkan Trafo Listrik Mudah Rusak

Apa itu trafo listrik? Sebagian dari Anda mungkin pernah mendengar tentang trafo. Padahal jasa perawatan trafo kini mulai diperlukan. Walau begitu masih banyak yang tidak terlalu paham dengan fungsinya. Trafo dapat didefinisikan sebagai perangkat yang menjadi perantara masuknya suplai listrik dari sumber ke beban. Penggunaan trafo diharapkan mampu mengalirkan daya listrik yang stabil dalam waktu lama bagi beban.

Karena fungsinya tergolong sangat penting bagi keseluruhan sistem listrik, tentu saja trafo harus senantiasa berfungsi maksimal. Anda pun wajib mengetahui beberapa hal yang menyebabkan trafo listrik mudah rusak. Sehingga Anda semakin cermat menggunakan dan merawat trafo listrik.

Menggunakan Material Inti Trafo yang Kurang Berkualitas

Material penyusun inti trafo ternyata berperan penting untuk mendukung performa trafo. Bukan berarti material yang terlalu tebal pasti baik untuk trafo. Sebab efisiensi trafo justru akan berkurang jika bagian intinya menggunakan material yang terlalu tebal. Penggunaan material penyusun trafo harus disesuaikan dengan tujuan penggunaan serta kapasitas trafo.

Ukuran Inti Trafo Tak Menghasilkan Daya yang Sesuai

Kapasitas dan efisiensi trafo listrik ternyata sangat bergantung padaukuran inti trafo. Hal ini bukan sekadar soal ukuran kawat trafo yang besar, melainkan juga mengenai daya maksimum yang mampu ditampung trafo. Karena trafo yang harus menanggung daya listrik ekstra besar akan mudah mengalami panas (overheating) dan bergetar hebat.

Pemasangan Inti Trafo yang Kurang Teliti

Proses pemasangan inti trafo memang harus dilakukan secara teliti. Inti trafo yang pemasangannya kurang rapat akan menimbulkan getaran atau dengung saat trafo digunakan. Solusinya, Anda bisa menambahkan jumlah inti trafo agar batas lilitan kawat dengan inti benar-benar rapat. Selain itu, Anda juga harus memastikan bahwa pemasanga baut trafo sudah kencang demi mencegah munculnya getaran. Jangan sampai getaran atau dengungan tersebut mengakibatkan fungsi trafo menjadi kurang maksimal dan cepat rusak.

Trafo Tak Pernah Diservis

Sama seperti perangkat listrik lainnya, trafo juga membutuhkan proses maintenance secara teratur agar kualitasnya tetap terjaga. Anda bisa mempercayakan proses maintenance trafo atau jasa perawatan trafo pada Sewatama. Karena perusahaan yang satu ini memiliki layanan maintenance trafo yang terbukti berkualitas dan aman. Trafo listrik yang diservis secara teratur tentu tak akan mudah rusak. Anda pun tak perlu resah dengan risiko gangguan listrik akibat kerusakan trafo.

Bila selama ini Anda tidak memperhatikan kualitas trafo yang Anda gunakan, belum terlambat untuk melakukan maintenance mulai sekarang. Dapatkan layanan maintenance trafo yang praktis dan terpercaya di Sewatama.

(Image source: www.unsplash.com)

Berita & Update Lainnya

Pemborosan listrik di sektor industri masih terjadi secara besar-besaran. Wakil ...
Sebagian besar industri bahkan mungkin hampir seluruh industri dan operasi binis...
Di tengah situasi pandemi, Kamis (16/7) Arifin Tasrif, Menteri ESDM pada...

Beri tahu apa yang Anda butuhkan

Kami akan membantu memberikan solusi untuk anda